5 Film Sci-fi Astronout luar angkasa yang Recomended


Hallo ... apa kabarnya hari ini? Baik kan, baik-baik sayang lah pastinya.

Jadi gimana nih gaes masih semangat untuk menjalani kegabutan akibat pandemi ini? Masih dong yaa.

Dari pada gabut engga jelas mending buat nonton film aja ya kann. Nih saya mau rekomendasiin film-film keren tentang penerbangan keluar angkasa, buat kalean pecinta film science fixion bertema astronomi dan luar angkasa.

Mari simak rekomendasinya yaa, nanti habis itu tinggal download lalu nonton sama pasangannya yaa, kalo udah punya. Kalo masih jomlo ya nonton sendiiri aajaa. Bum papap bum pap bum


1. Film FirstMan

Film FirstMan adalah film biografi yang disertai drama sejarah tentang penerbangan Astronout Amerika pertama bernama Neil Amstrong yang berhasil menginjakkan kaki di Bulan.

Film ini disutradai oleh Damien Chazelle dan ditulis oleh Josh Singer berdasarkan buku First Man: The Life Of Neil A. Armstrong karya James R. Hansen.

Film ini mengisahkan tentang kehidupan Neil Amstrong sebelum menjalankan misi Apollo 11. Film ini juga mengisahkan tentang kisah pribadinya, keluarganya dan tentu saja kisah cintanya, di film ini juga terdapat sedikit konflik sesama rekan dan atasannya di NASA.

Di akhir film setelah Neil menginjakkan kaki di bulan, Neil menjatuhkan gelang Karen ke kawah Little West. Ketika misi mereka selesai, para astronout kembali ke bumi dan ditempatkan di karantina di mana Neil dan Janet (Istrinya) berbagi momen refleksi yang tenang.


2. Film The Martian

Film The Martian adalah film fiksi ilmiah atau science fixion Amerika serikat yang di produksi pada tahun 2015 dan di sutradai oleh Ridley Scott dan di produseri oleh Simon Kinberg.

Naskah film ini ditulis oleh Drew Goddard berdasarkan novel The Martian karya Andy Weir yang sebelumnya di uplod kedalam blog pribadinya lalu mendapat tanggapan yang antusias dari para pengunjung blognya.

Film ini berkisah tentang seorang astronout bernama Mark Watney yang sedang menjalani misi berawak ke planet Mars. Saat sedang menjalani misi di planet Mars tiba-tiba para kru astronot di terjang badai ganas yang terjadi di planet itu.

Mark Watney lalu terpisah dengan rombongan Astronout lainnya, dan para astronout rekan Mark Watney mengira bahwa Mark Watney telah tewas, lalu para astronout meninggalkan Mark Watney sendirian di planet merah tersebut dan kembali ke Bumi.

Setelah sadar Mark Watney bangun dan mendapati dirinya terdampar sendirian di planet Mars yang gersang tersebut. Dengan cadangan makanan yang sedikit ia harus memanfaatkan kecerdikan, kecerdasan dan semangat untuk bertahan hidup dan menemukan cara mengirimkan sinyal ke Bumi yang menunjukan bahwa ia masih hidup di planet tak berpenghuni itu.


3. Film Interstelar

Film Interstellar adalah film fiksi ilmiah petualangan yang di rilis pada tahun 2014 yang disutradarai ole Chritopher Nolan dan diproduseri oleh Emma Thomas.

Film ini berkisah tentang keadaan Bumi di masa depan. Saat itu Bumi sudah tidak mampu lagi menopang seluruh kebutuhan manusia, ditambah lagi dengan cuaca bumi yang mulai tidak bersahabat disebabkan oleh pemanasan global, akibatnya ladang pertanian sering rusak karena diterjang badai debu dan kekeringan yang terus menerus.

Untuk itu NASA secara diam-diam mencoba untuk mencari planet layak huni di alam semesta agar manusia dapat berpindah ke planet tersebut.

Menurut saya film in sangat rumit, untuk menjelaskannya saja saya tidak bisa karena ada banyak istilah yang saya sendiri kurang paham, seperti distorsi waktu dan sebagainya.


4. Film Gravity

Film Gravity adalah film fiksi ilmiah yang di produksi pada tahun 2013. Film ini disutradarai oleh Alfonso Cuaron dan diproduseri oleh David Heyman, naskah film sendiri ditulis oleh Jonas Cuaron.

Film ini berkisah tentang seorang astronot pemula bernama Dr. Ryan Stone yang diperankan oleh Sandra Bullock sedang menjalani misi antariksa pertamanya untuk memperbaiki teleskop luar angkasa Hubble.

Disaat bersamaan Rusia sedang bersiap meluncurkan rudal jarak jauh untuk menghancurkan dan membersihkan satelit milik Rusia yang rusak dan tidak terpakai.

Pengendali misi di Houston memperingatkan Dr. Ryan dan rekan-rekannya akan reaksi berantai yang dapat ditimbulkan akibat ledakan rudal milik Rusia.

Ledakan rudal milik Rusia menghancurkan satelit dan menyebabkan puing-puing satelit hacur, sebagian puing-puing satelit menghantam pesawat ulang-alik dan menyebabkan pesawat hancur. Para kru astronot harus dapat bertahan hidup dengan melayang di angkasa.


5. Film Space Between Us

Fim Space Between Us adalah film fiksi ilmiah romantis Amerika Serikat yang dirilis pada tahun 2017. Film ini disutradarai oleh Peter Chelsom dan diperankan oleh Gary oldman, Asa Butterfield dan masih banyak lagi.

Film dimulai dengan enam orang astronout pertama yang akan tinggal di Planet Mars yang dipimpin oleh astronout wanita bernama Sarah Elliot. Dalam perjalanan ke Planet merah tersebut ternyata Elliot diketahui sedang hamil.

Setelah sampai di planet Mars Sarah Elliot melahirkan anak pertama yang lahir di planet Mars dan diberi nama Gardner Elliot, beberapa saat setelah melahirkan, Sarah Elliot meninggal dunia.

Gardner Elliot yang sudah ber
umur 16 Tahun berkenalan lewat medsos dengan seorang gadis di Bumi bernama Tusla. Gardner Elliot datang kebumi bersama kendra seorang astronout wanita yang pulang dari misi dari planet Mars.

Gardner Elliot tiba di bumi lalu mencari gadis pujaannya itu. Masalah pun berlanjut banyak sekali kisah romantis dan menegangkan di film ini. Apakah kisah cinta dua planet itu dapat dipersatukan? Tonton sendiri aja yaa. Bum papap bum pap bum.

Sebenarnya masih banyak lagi film fiksi ilmiah tentang luar angkasa, tapi sementara lima dulu lah ya.

Selamat menonton gaes, jangan lupa tinggalkan sedikit komentar di blog sederhana ini yaa.

Semoga harimu menyenangkan.

Author

Mas Rahman Nama saya surahman umur 24 tahun, belum menikah/single, alamat Banjarnegara No WA 0852-2645-3701 ya kali aja ada yang mau kenalan :D

4 komentar

  1. Mantap mas bro.lengkap ulasannya.sukses ya

    BalasHapus
  2. Sama sama bro, trimakasihvudah mampir

    BalasHapus
  3. Film Space lainnya yang mantap, ada Life (2017). Tapi hingga saat ini sih masih Interstellar yang paling oke. Btw thanks gan ulasannya 👍

    BalasHapus
  4. Dari 5 itu baru nonton interstellar aja, dan bener emang filmnya sendiri bisa dibilang cukup kompleks, saya aja gak cukup nonton sekali terus juga cari review buat menjawab beberapa scene film yang saya gak ngerti, malah tambah bingung, uwekekeke. Terima kasih sharingnya, saya catet dulu di daftar download film saya ini.

    BalasHapus

Posting Komentar